Kapolres Lamongan Turun Langsung Cek Pos PAM WBL dan Berikan Bingkisan Pada Personil yang Bertugas

oleh : -
Kapolres Lamongan Turun Langsung Cek Pos PAM WBL dan Berikan Bingkisan Pada Personil yang Bertugas
banner 970x250

Lamongan (BeritaKeadilan, Jawa Timur)- Polres Lamongan melaksanakan pengecekan di Pos PAM WBL Kecamatan Paciran dalam rangka Ops Lilin Semeru tahun 2023.

Kapolres Lamongan AKBP Yakhob Silvana Delareskha, S.I.K., M.Si turun langsung ke lapangan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan warga masyarakat yang sedang berlibur di wilayah Kabupaten Lamongan. Senin (25/12/2023)

Selain Kapolres, tampak hadir pula Para Pejabat Utama Polres Lamongan Hingga Kapolsek Paciran serta Pengelola Wisata Bahari Lamongan (WBL).

Dalam kegiatan tersebut Kapolres Lamongan melakukan komunikasi langsung dengan pengelola WBL terkait kunjungan wisatawan dalam libur natal dan tahun Baru.

Selain itu juga Kapolres Lamongan memberikan bingkisan kepada para personil yang bertugas di Pos PAM WBL dalam Ops Lilin Semeru.

"Kami pastikan wilayah Kabupaten Lamongan aman dijadikan tempat liburan karena kami sudah menyebar personil di berbagai titik agar masyarakat luar yang berkunjung di Lamongan merasakan kenyamanan." Ungkapnya ( edi)

banner 400x130
banner 728x90