Kunjungi Museum Jayakarta Dorong Siswa Kenali dan Cintai Sejarah
BEDIL (Jakarta Timur) - Sebagai upaya sekolah mendorong siswa untuk mengenal dan mencintai sejarah, sejumlah 30 orang siswa-siswi SMK Kampung Jawa Johar Baru, kunjungi Museum Jayakarta, bertempat di Makodam Jaya. Jl. Mayjen Soetoyo No.05, Cililitan, Jakarta Timur. Kamis (09/03/2023).
Melalui arahan Kepala Museum Jayakarta Letda Caj Jatmiko Utomo, siswa-siswi SMK Kampung Jawa Johar Baru yang datang berkunjung, langsung kenalkan secara detail dan menyeluruh sarana dan alat perlengkapan yang memiliki nilai sejarah Kodam Jaya suguhkan, dengan harapan dapat membangkitkan nilai-nilai kebangsaan serta karakter pada diri anak bangsa khususnya pelajar", ungkapnya.
Ibu Dewi selaku guru pendamping sampaikan "kita lihat dan kita rasakan suasana secara nyata dan langsung, bagaimana sejarah bicara terurai dalam Museum Jayakarta," ini sangat bermanfaat sekali bagi kami selaku pendidik, dalam mengedukasi siswa dan meningkatkan minat belajar siswa, terutama mengenal sejarah Kodam Jaya yang erat kaitannya dengan sejarah perjuangan Kota Jakarta", dalam penuturannya.
Siswa Enriko dan siswi Eka ungkapkan, "keberadaan Museum Jayakarta, kami selaku pelajar sangat senang dan termotivasi, dapat secara langsung melihat dan merasakan berbagai perlengkapan yang ada didalamnya sebagai tambahan ilmu pengetahuan dan wawasan serta pengalaman yang luar biasa", jelasnya.
Kodam Jaya
Sumber (Pendam Jaya)
(M.NUR)