Jatuh dari Lantai 3 di MTSN 1 Kota Kediri, Warga Banjar Mlati Tewas

oleh : -
Jatuh dari Lantai 3 di MTSN 1 Kota Kediri, Warga Banjar Mlati Tewas
Jenazah Adi Suwanto di Lokasi Kejadian

KOTA KEDIRI (Beritakeadilan, Jawa Timur) – Nasib malang menimpa tukang kebon MTSN 1 Kota Kediri, Adi Suwanto (58).

Warga Jl. Raung Gg. Masjid 8 RT.03 RW. 03 Kelurahan Banjar Mlati, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri itu tewas setelah terjatuh dari lantai ruang multimedia gedung sekolah tersebut.

Kapolsek Mojoroto Kompol Mukhlason membenarkan kejadian tersebut. Pihaknya telah mengevakuasi jenazah korban ke rumah sakit untuk dilakukan pemeriksaan.

“Korban mengalami luka kepala bagian samping kanan belakang dan patah lengan sebelah kanan, yang menyebabkan korban meninggal dunia,” kata Kompol Mukhlason, pada Rabu 10 Juli 2024.

Kapolsek membeberkan kronologi kejadian itu bermula pada pukul 11.30 WIB korban bersama Ahmad Haris Fauzi (58) sesama tukang kebon tengah memasak kabel wifi di lantai tiga ruang multi media gedung sekolah itu.

Mereka melalui lubang jendela, dengan cara saksi membuka dan memegang pintu jendela. Kemudian korban keluar jendela dengan cara melangkahkan kaki keluar.

Jarak antara jendela dengan lantai luar kanopi beton berjarak tinggi 2 meter, dengan lebar kanopi 1,5 meter.

“Kemudian korban turun di kanopi beton dengan posisi duduk namun pada posisi tidak seimbang, sehingga mengakibatkan korban tergelincir jatuh ke tanah dengan ketinggian lebih kurang 8 meter, posisi tengkurap,” jelas Kompol Mukhlason.

Kemudian oleh warga dan pihak sekolah korban di bawa ke mobil operasional sekolah jenis Suzuki APV untuk di bawa ke halaman sekolah.

Kemudian pihak Plt. Kepala Sekolah Chairul Niam menghubungi pihak Kepolisian Polres Kediri Kota. Sehingga polisi datang ke lokasi untuk melakukan penyelidikan.(*)

Reporter : Dedy Luqman Hakim

banner 400x130
Paralegal