Atensi Luar Biasa Dari Yudi Purna Nugraha (YPN) terhadap Masyarakat OKU
KABUPATEN OGAN KOMERING ULU (Beritakeadilan, Sumsel) - Untuk membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan sosial dam kesehatan YPN sangat besar atensinya hal ini dibuktikan dengan tindakan nyata yang sudah dilakukannya antara lain memberikan bantuan kesehatan dan siap memfasilitasi masyarakat OKU yang ingin berobat baik itu di wilayah OKU ataupun di luar wilayah OKU dengan gerak cepat tanggap relawan YPN yang telah dilengkapi dengan kendaraan ambulan geratis sehingga sangat membantu masyarakat OKU untuk mendapatkan pelayanan kesehatan.
Giat yang dilakukan oleh YPN dan tim relawannya tersebut telah menjadi sorotan dan diakui oleh masyarakat di OKU sebagai bentuk wujud nyata dari perhatian YPN untuk masyarakat.
YPN dan relawannya sangat berempati terhadap keadaan sosial masyarakat terutama yang mengalami musibah sakit ataupun wafat. Uluran tangan dan bantuan YPN sangat luar biasa termasuk pada hari ini, Rabu (22/11/2023). YPN melalui relawannya bergerak memberikan bantuan melalui fasilitas mobil ambulan geratis mengantarkan jenazah seorang warga dari Kemiling Desa Tanjung Baru, Kecamatan Baturaja Timur ke pemakaman umum di Desa Tanjung Agung, Kabupaten OKU. Hal ini menunjukkan kepedulian yang tinggi dari YPN terhadap masyarakat OKU, terutama dalam hal penanganan medis dan jenazah. Armada mobil ambulan yang disiapkan secara khusus oleh YPN sangat membantu guna akses yang lebih baik dalam penanganan pasien dan pengantaran jenazah dan kebutuhan mendesak dalam situasi
darurat kesehatan.
YPN menyiagakan tim relawan selama 1X24 jam beserta armada mobil ambulan sebagai sarana pelayanan bagi masyarakat terutama dalam situasi yang membutuhkan bantuan medis darurat atau pengantaran jenazah dengan layanan yang terorganisir dengan baik.
Atensi dari YPN ini tidak hanya sekedar
memberikan bantuan materi, tetapi tindakan ini mencerminkan nilai-nilai kemanusiaan yang tinggi serta kepedulian yang tulus dari Yudi Purna Nugraha terhadap masyarakat OKU.
(Al/team)