Koramil 04/Pulo Gadung Karya Bhakti Bersihkan Lahan Kosong

oleh : -
Koramil 04/Pulo Gadung Karya Bhakti Bersihkan Lahan Kosong

JAKARTA TIMUR (Beritakeadilan.com, DK Jakarta) - Karya bhakti sebagai upaya membersihkan sampah dan lahan kosong yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 04/Pulo Gadung, di pimpin langsung Danramil Mayor Arm Leo Valisa, bertempat di RT.01/01 Kelurahan Kayu putih, Kecamatan Pulo Gadung, Rabu (18/12/24).

Koramil Pulo Gadung bersama Mitra Babinsa melakukan pembersihan, pengerukan sampah di lahan kosong yang ada di wilayah RW.01 samping Koramil tersebut.

Kegiatan karya bhakti yang dilakukan oleh Babinsa bersama Mitra Babinsa ini, bertujuan untuk pembersihan sampah di lahan kosong yang merupakan fasilitas umum ini, sehingga lokasi tersebut menjadi bersih dan bisa dilakukan penanaman pohon produktif.

“Danramil Pulo Gadung Mayor Arm Leo Valisa menyampaikan, kegiatan karya bhakti pembersihan di lahan kosong ini diantaranya yakni membersihkan rumput liar, membuang tumpukan sampah dan selanjutnya menanam pohon produktif, normalisasi saluran air".

Kegiatan karya bhakti pembersihan lahan kosong bertujuan untuk menjaga kebersihan, keindahan dan kenyamanan lingkungan. Selain itu, kegiatan ini juga bisa meningkatkan ketersediaan pangan dan memberikan contoh kepada masyarakat sekitar dalam memanfaatkan lahan kosong menjadi produktif, ungkapnya.

(M.Nur/ Sumber Pendim 0505/JT)

banner 400x130
Paralegal