Pasca Puncak Arus Mudik, Jumlah Pemudik Di Terminal Kalideres Sebesar 1.021 Orang

JAKARTA BARAT (Beritakeadilan, Dki Jakarta) - Situasi terkini terminal bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) Kalideres Jakarta Barat pasca puncak arus mudik lebaran 2024 pada hari Senin 8/4/2024
Revi Zulkarnaen saat diwawancarai mengatakan bahwa situasi arus mudik lebaran 2024 terminal Kalideres mengalami peningkatan sejak libur lebaran 2024 dimulai "Sejak H-7 itu terminal Kalideres mengalami peningkatan hingga puncaknya itu di H-3 pada hari Minggu 7/4/2024 pukul 21.00 WIB" Ujarnya.
Lebih lanjut, Revi menambahkan bahwa tujuan calon pemudik itu beragam dari berbagai wilayah "untuk rute calon pemudik itu ada yang ke Palembang,Padang,Bengkulu,Medan,Aceh,Yogyakarta,Tegal,dan Wonosobo " sambungnya
Terminal Bus AKAP Kalideres menyediakan layanan untuk para pemudik guna meningkatkan kenyamanan calon-calon pemudik yang hendak melakukan perjalanan mudik menjelang Hari Raya Idul Fitri 2024
Revi Zulkarnaen menjelaskan bahwa pihaknya telah menyediakan beberapa fasilitas "Kami dari terminal bus Kalideres menyediakan fasilitas-fasilitas seperti live music dan beberapa fasilitas lainnya guna membuat rasa nyaman bagi para calon pemudik yang hendak menunggu keberangkatan perjalanan mudiknya menggunakan bus" Jelasnya
Terhitung sejak pagi hingga pukul 14.00 WIB calon penumpang yang hendak mudik sebesar 1.021 orang "Menurut data bahwa terdapat 1.021 jiwa (pada hari ini) yang hendak melaksanakan perjalanan mudiknya" Pungkasnya
Di tempat yang sama, seorang penumpang bernama Fian mengatakan bahwa fasilitas yang disediakan terminal Kalideres cukup nyaman "Untuk fasilitas yang ada disini cukup nyaman ya bang, apalagi disini ada live music. Sambil menunggu berangkat kita bisa mendengarkan lagu-lagu yang disediakan" Ulasnya
(Al)