Kodim 0504/JS Karya Bakti Bersihkan Saluran Air

oleh : -
Kodim 0504/JS Karya Bakti Bersihkan Saluran Air

JAKARTA SELATAN (Beritakeadilan, DKI Jakarta) - Upaya menjaga Kebersihan lingkungan Koramil 02/Mp. Prapatan bersama pihak lelurahan, Bhabinkamtibmas dan Warga  melaksanakan kerja bakti membersihkan Selokan (saluran air) bertempat di Jln. Hj. Tuti Alawiyah RT 008/05 Kelurahan Kalibata Kecamatan Pancoran, Selasa (02/01/24).

Danramil Mampang Prapatan Mayor Inf Dasuki pada Giat kerja bakti tersebut  mengucapkan terima kasih kepada Perangkat RT.008/05, Bhabinkamtibmas, PPSU, FKDM dan warga atas partisipasi melaksanakan karya bakti pembersihan selokan saluran air.

“Kegiatan Karya Bakti ini dalam rangka mengantisipasi banjir di musim penghujan dan juga sebagai upaya mengoptimalkan kebersihan di lingkungan warga disekitar RW 05 yang juga berdekatan dengan aliran Sungai Ciliwung"kata Danramil.

"kami menghimbau kepada seluruh warga menjaga kebersihan lingkungan sekitar tempat tinggal masing-masing, selain aliran air menjadi lancar, lingkungan menjadi nyaman juga kesehatan keluarga terjamin"tutup Danramil.

(M.NUR)

banner 400x130
Paralegal